By Abdul Aziz, S. Pd. I
Kamu ngrasa rezekimu seret? Kayak netes doang gitu? Jualan gak laku-laku? Pengangguran? Karier mentok? Apalagi?
Hmmmmโฆ. jangan2 kamu blm tahu 15 Tips Murah Rezeki berikut
๐๐๐๐๐๐๐๐
15 Tips Murah Rezeki
- Bangun pagi, jangan dulu lakukan apa-apa, tarik napas panjang-panjang dan ucapkan Alhamdulillah.
- Awali dengan sholat Tahajud. Jika tengah ditimpa ujian, senantiasa istighfar. Menangis dan merayulah pada Dia. Selepas itu sholat subuh.
- Lakukan sholat Dhuha. Baca doa Dhuha dengan penuh kesungguhan di hati.
- Tanamkan dan azamkan dalam diri mulai hari ini untuk fokus dan semangat kerja/berusaha.
- Lidah sentiasa berdzikir dan menyebut nama Allah.
- Setiap kali membeli makanan, niatkan berbagi rezeki lebih pada penjual itu untuk sedekah makanan pada orang seterusnya.
- Setiap kali waktu sholat, paksa diri untuk sholat awal waktu. Sebab apabila sholat awal waktu ini, kita akan merasa waktu berjalan begitu panjang dan tenang.
- Setiap kali selesai sholat, jangan tergesa-gesa bangun, duduk di atas sajadah BERDOA BERSUNGGUH-SUNGGUH ingin kaya pada Allah. Dia Maha Memberi. Jangan minta dengan manusia. Minta pada Allah.
- Senantiasa ucapkan rasa syukur pada Allah, sebab sangat banyak nikmat di dunia ini, walaupun kita tengah diuji.
- Tekadkan dalam diri, ingin rajin untuk bersedekah. Tak kira dalam keadaan bagaimanapun, tetap ingin memberi.
- Kabari ibu dan ayah, lihat senyuman mereka, gelak tawa mereka. Siapa tahu, dalam tawa itu ada tangisan rindu.
- Buang perasaan benci, iri hati, dan ego pada orang. Senantiasa jadi orang yang merendah diri dan orang yang senantiasa memaafkan kesalahan orang lain.
- Cara maafkan, sebelum tidur, tutup mata, bayangkan muka orang itu, sebut namanya 3 kali, dan katakan โAku maafkan engkau dan sayangi engkau karena Allah Taalaโ.
- Utamakan Allah dalam segala apa yang kita pikir, kita ucapkan dan kita rasa. Apabila kita kenal Allah dengan lebih dekat, maka hidup kita akan jadi lebih bahagia.
- Berdamailah dengan masa lalumu supaya ia tidak akan merusakkan lagi masa sekarang yang kita sedang miliki, Sayangi diri sendiri.
Post Views: 289
Terimakasih pak pencerahannya
Alhamdulillah …terimakasih Ilmunya
Tinggalkan Komentar